Friday, August 22, 2014



Kerjasama bisnis rental mobil saat ini masih diminati oleh beberapa orang yang sudah merasakan kenyamanan memiliki sebuah kendaraan yang dapat menghasilkan pendapatan tambahan sehingga mobil sebagai asset berjalan dapat lebih bermanfaat dan efektif. Tidak hanya mobil pick up tetapi saat ini mobil – mobil mewah pun sudah mulai direntalkan juga tentu saja dengan harga sewa yang berbeda – beda.  Dalam kerjasama bisnis ini biasanya ada beberapa kerjasama yang ditawarkan oleh pihak yang mengelola bisnis rental mobil yaitu kerja sama pengadaan mobil rental di mana kerja sama yang ditawarkan berupa pembelian mobil untuk rental dimana nantinya hasil dari rental mobil tersebut akan di bagi antara pemilik modal dengan pengelola mobil rentalan, dalam pembagiannya bisa bulanan atau harian tentunya setelah dikurangi biaya operasional perawatan mobil tersebut. 


Ada beberapa hal penting yang harus diperhatikan dalam kerjasama bisnis rental mobil yaitu apabila kerjasama dalam bentuk dana pembelian mobil rental yaitu bagi pemilik modal yang ingin menginvestasikan uangnya untuk bisnis rental mobil ini haruslah dengan orang yang sudah di kenal dan memiliki keahlian dan kepercayaan oleh orang banyak atas kemampuannya mengelola mobil rental serta memiliki tanggung jawab terhadap modal dan mobil yang digunakan untuk bisnis rental mobil tersebut. Pengelola bisnis  rental mobil tersebut memiliki surat legalitas yang lengkap dan jelas serta masih berlaku dan cukup di kenal oleh lingkungan di sekitar tempat tinggal atau showroom di mana mobil – mobil yang direntalkan tersebut di parkir. Memiliki administrasi perjanjian yang jelas dan tegas atas keamanan modal yang diinvestasikan. Sedangkan apabila kerjasama bisnis rental mobil berupa kendaraan yaitu mobil yang diserahkan untuk diikutsertakan dalam bisnis rental mobil juga harus dengan orang yang di kenal baik dan memiliki tanggung jawab dan kemampuan dalam merawat dan mengelola sebuah bisnis rental mobil. Sebaiknya mobil yang akan direntalkan diasuransikan untuk mengantisipasi hal – hal yang tidak diinginkan seperti kecelakaan dan kebakaran sedangkan kehilangan tidak di tanggung oleh asuransi sehingga untuk kehilangan sebaiknya di buat surat perjanjian tersendiri antara pemilik mobil dengan pengelola mobil. 

Bisnis Rental Mobil


Dari pihak pengelola bisnis rental mobil biasanya mereka sudah bekerja sama dengan beberapa showroom pengelola bisnis rental mobil yang lain juga dengan kepolisian apabila terjadi hal – hal yang tidak diinginkan atau jika sampai mobil yang disewakan hilang. Pihak pengelola kerja sama bisnis rental mobil harus mempunyai kemampuan mengatur keuangan selama bisnis rental mobil, dan jika kerja sama itu berupa mobil yang dititipkan untuk direntalkan sebaiknya jika selesai direntalkan di parkir kembali di rumah si pemilik mobil untuk mengurangi resiko yang tidak diinginkan tetapi jika untuk kebutuhan komersil showroom sebaiknya dibuatkan tempat yang seaman mungkin selama kerjasama bisnis rental mobil.

Fans Page

Popular Post

Jasa Kitchen Set Murah

Grosir Obat Herbal

Powered by Blogger.

- Copyright © Bisnis Rental Mobil - Powered by Blogger-